[ Preview ] Hasil Kamera Outdoor OPPO Mirror 5

11:48 PM

Hai Guys!!

Syukurlah peminjaman OPPO Mirror 5nya boleh dilanjutkan. Jadi saya bisa mengulas hasil kamera Mirror 5 lagi :D. Kali ini dari sisi kamera outdoornya ya :). Oke kita langsung mulai aja, karena dasarmya kalau kalian membaca review saya tau kan spesifikasi kamera Mirror 5. Yang jelas saya bisa paparkan kalo Mirror 5 punya kamera utama 8 Megapixel. Kamera depanya 5 Megapixel. 

Nah kamera Mirror 5 ini juga dilengkapi dengan Pure Image Technology 2.0+ dimana banyak plugin - plugin yang diberikan OPPO untuk mengatur fungsi kamera. Kita lihat satu per satu ya, yang saya highlight fungsi yang menarik ya Ofans.

1. HDR

Pengingkatan drastis terjadi pada HDR pada Mirror 5 ini. Kini, HDRnya terasa lebih natural. Antara shadow dan highlightnya seimbang, dan warna yang ditambilkan tidak terlalu kontrast, kalau contrast biasanya timbul warna - warna yang cenderung "norak" menurut saya. Ini perbandingannya :

Foto Normal

Foto HDR
2. Various Filter

Ada yang main instagram? Pasti kenal dong dengan yang namanya filter. Nah! Mirror 5 ini dilengkapi filter yang langsung bisa diakses langsung pada kamera. Jadi nggak usah foto terus masukin lagi aplikasi pengolah gambar atau ke instagram yang menyebabkan resolusi foto jadi turun :(. Ada 11 Filter yang disediakan Mirror 5. 

11 Filter yang disediakan OPPO : Natural, Bright, Afternoon, Sunrise, Warm, Nostalgic, Tokyo, Sunlight, Gothic Style, Yellowing dan Mono
Hasil Filter ColorOS Camera pada Mirror 5
Saya sendiri suka fitur mononya, menimbulkan kesan dramatis saat dicoba untuk mengambil foto, seperti ini :

3. UltraHD


Karena mengusung Pure Image Technology 2.0+ pastinya memiliki teknologi khas seperti Ultra HD. Pada Mirror 5 yang memiliki kamera 8 Megapixel dapat menghasilkan gambar dengan besaran 24 Megapixel. Dari foto yang biasanya beresolusi 2400 x 3200 jika menggunakan Ultra HD akan menghasilkan resolusi 5832 x 4374. Saya sertakan buktinya ya :


ini gambar aslinya, klik ya buat memperbesar :


Ini perbesaran detailnya :


Gimana? cukup detail bukan??

4. GIF Mode

Nah, kalo ini mode paling asik buat main - main meurut ane, bisa dibagiin ke media sosial juga :). Uniknya sealin bisa gif secara "positive" file yang dihasilkan juga bisa "reserve". Alhasil jika kita merekam mobil berjalan, jadi bisa terlihat semua mundur :).


Positive Mode
Reserved Mode
Bisa Juga dijadikan avatar, di beberapa forum support avatar GIF

Gimana Pendapat kalian Ofans??




[ Preview ] Hasil Kamera Indoor & Macro OPPO Mirror 5

7:11 PM



Hello Ofans!!

Setelah kemarin kita melihat preview dari perangkat Mirror 5 khususnya pada bagian bodynya, kali ini saya mendapat kesempatan untuk mencoba kamera dari Mirror 5 ini. Perlu diketahui unit yang saya coba bukanlah unit yang dijual umum di pasar, masih berupa prototype. Jadi bisa saja hasil yang dari unit yang dijual nanti jauh lebih baguss.

Bahas dikit deh kamera si Mirror 5 ini, Mirror 5 dilengkapi kamera depan 5 Megapixel dan Kamera utama 8 megapixel. Kemampuan rekam Mirror 5 ini Full HD ( 1920 x 1080 ) pada 30fps. Kameranya sih sampai saat ini belum saya temukan datanya menggunakan sensor say, feeling sih masih pake Sony IMX179. Ah yang penting hasilnya super! hahahah. Mirror 5 juga pake teknologi Pure Image Technology 2.0+ yang dikenalin saaat OPPO meluncurkan N3 dan R5. Ada 12 Plugin yang disediakan, seperti gambar di bawah :



Nah sekarang penasaran kan dengan hasilnya, saya kasih contoh beberapa gambar, tapi indoor semua :(. Kita lihat ya :

Macro dengan Mirror 5
Sesungguhnya Mirror 5 tidak memiliki fitur super macro, seperti yang tampak pada R1x atau R7. Tapi jangan khawatir, untuk sebatas mengambil gambar objek kecil, jarak mirror 5 cukup OK!. saya mengambil gambar tersebut pada jarak kira2 4 - 5cm antara objek dengan lensa. Dapat dilihat disini :


Sekarang mari kita lihat kualitas macronya :

Crop 50%

Masih kurang gede? kila lihat crop 100% :

Crop 100%
Gimana? kalo saya sih melihat hasil foto makro Mirror 5 ini tajam! walau tidak menyertakan fitur supermacro. Keren kan hasilnya? berikut saya berikan beberapa contoh foto ( tapi semua indoor ), mudah - mudahan bisa dijadikan pertimbangan buat memilih perangkat ini :





Hayo jadi beli gak Ofans!

[ Preview ] OPPO Mirror 5 : Smartphone Desain Unik Pola Potongan Berlian

12:38 AM

Hello Ofans !!

Kali ini saya kedatangan prangkat terbaru OPPO, Mirror 5 yang masih hangat nih. Tau gak Ofans kalo hari ini OPPO mengadakan preorder akan perangkat ini di ofanstore.co.id, kalo pengen beli Klik disini.

Sebelumnya saya diberi kesempatan baik oleh OPPO untuk preview device ini, namun cuba sebatas preview ya, maaf :( hanya boleh melihat - lihat sisi luar dari perangkat cantik berpola potongan berlian ini.

Buat yang penasaran simak ya pemaparan saya di bawah :

Satu kata buat perangkat ini : Cantik! layaknya pendahulunya, R1x yang memperoleh penghargaan " The Best Design Smartphone" dari Indonesia Cellular Award. OPPO Mirror 5 ini membawa pola potongan berlian sama dengan R1x.


Pada bagian depan perangkat terdapat, tiga tombol kapasitif dengan susunan menu di sebelah kiri, tombol home dan tombol back di sebelah kanan. Ketiga tombol ini tidak memiliki LED backlight. Layarnya sendiri memiliki penampang seluas 5 inci. Di bagian atas ada Kamera depan, speaker dan sensor. Pada bagian pinggir kiri ada "LED Notifactin" ya LED Notif gan!!



Sisi frame bagian kanan terdapat tombol power, sementara sebelah kiri terdapat tombol volume. Bagian atas di dominasi oleh port Infrared dan 3,5mm jack audio. Sementara pada bagian bawahnya ada port microusb dan microfon. Untuk speaker, OPPO meletakkan pada bagian belakang.

Cantiknya keliatan dari bagian belakang :)
Pada bagian belakang perangkat, di bawah kiri diletakan lubang speaker. Sementara logo OPPO terpampang di tengah, Kamera diletakkan di sebelah kiri atas, susunan LED flash diletakkan percis di bawah kamera utama.

Nah penasaran beda R1x sama Mirror 5? yang pasti dilihat dari belakang susunan kamera dan flashnya berbeda, pada R1x flash berada di samping kanan sebelah kamera utama. Kemudian posisi lubang speaker juga berbeda, R1x diletakkan pada sebelah bawah di smaping port microsub sedangnkan mirror 5 pada bagian belakang.

Mirror 5 dan OPPO R1x
Berapa sih harga Mirror 5 ini? saat ini dilepas seharga Rp. 2.999 juta aja di Ofanstore.co.id! Buruan cuma 5 hari lhoo preorder Mirror 5 ini kata Ofanstore :D

Selamat Memilih Gadget Baru Ofans!

[ ColorOS 2.1 Tips ] Notifikasi BBM

7:31 PM

Halo Ofans!

Kembali ngeblog lagi, kali ini saya buat tips mengatur notifikasi BBM pada ColorOS 2.1, ini karena pertanyaan agan jadimulia di Official lounge OPPO R7 kaskus .

Buat yang belum mengenal ColorOS, jadi sistem operasi ini terkenal dengan pengaturan penggunaan datanya yang super ketat. Kita bisa membatasi sebuah aplikasi berjalan pada background sistem, gak hanya melalui satu jalan bisa 2-3 jalan hingga apps itu benar2 dibatasi untuk akses dengan paket data, huebaat gan!.

Nah kebetulan yang saya bahas disini adalah BBM. Jika agan menggunakan settingan awal, mungkin BBM bisa langsung jalan ya ( * nggak tau juga hahaha saya kebiasaan menggunakan pembatasan applikasi yang berjalan, ngirit kuota gan, fakir!) nah buat yang melakukan beberapa pengaturan mungkin ada yang lupa, beberapa apps ada yang ikut dibatasi aksesnya seperti BBM. 

Nah semoga cara saya ini cocok digunakan ya, soalnya di saya belum ada masalah sama sekali dengan BBMnya.

Semua berawal dari Security Center. kita akan mengatur pengaturan pada opsi Memory Cleanup, Privacy Permissions, dan Energy Saving.



Kita mulai satu per satu ya. Pertama kita mulai dari opsi memory cleanup. ColorOS 2.1 memiliki fungsi pintar dalam pembersihan memory. Setiap 10 menit layar idle, OS akan otomatis melakukan pembersihan memory, nah bisa saja aplikasi yang sedang berjalan ditutup paksa oleh fungsi ini. Agar tidak menggangu aplikasi yang harusnya berjalan seperti BBM, sebaiknya aplikasi tersebut kita masukan pada pilihan whitelist. Caranya seperti gambar di bawah ini :




kedua, kita melakukan pengaturan Privacy Permissions. Lho kenapa privacy permision gan? nah ini karena di dalam pengaturan mode ini ada autorun management. Yakni fungsi pengaturan aplikasi yang diijinka untuk berjalan secara otomatis saat kita menghidupkan smartphone. Langkahnya seperti gambar dibawah ini :


Ketiga Energy Saving. Kalo agan mengaktifkan fitur ini, terutama pada power saving atau mode hemat daya, ada opsi data saving. Opsi ini akan menonaktifkan aplikasi yang berjalan pada background, otomatis baterai pada smartphone akan lebih hemat karena tidak adanya data internet berjalan, CPU yang digunakan oleh aplikasi dan konsumsi baterai oleh aplikasi. Cara pengaturannya seperti dibawah ini :



Nah silahkan dicoaba agan ofans! semoga tips kali ini dapat mengatasi permasalahan agan2 dengan notifikasi BBM di ColorOS 2.1 ya :).



Ada tambahan pengaturan untuk pengguna Mirror 5. Mungkin karena sistem colorOS 2.1 yang digunakan pada R7 memiliki basis berbeda dengan Mirror 5. Di R7 menggunakan basis android 4.4.4 dan di Mirror 5 berbasis android 5.1. Walau sudah menggunakan langkah di atas, pengguna Mirror 5 harus mematikan data saving secara manual melalui : setting >> safety and privacy >> apps disana pada bagian paling atas Data Saving menujukkan aktif (tombol warna hijau) jadi Ofans cukup mematikan opsi itu dengan mengeser tombol hijau tersebut hingga menjadi abu - abu. Lebih jelasnya silahkan lihat gambar :



Selamat Mencoba Ofans!
 
Copyright © Nikondroid. Designed by OddThemes | Distributed By Gooyaabi Templates